Dahulu bangunan ini digunakan sebagai Balai Kota, setelah direhabilitasi tahu 1976 digunakan sebagai Kantor Suaka Sejarah dan Purbakala Wilayah Sulawesi Selatan yang telah berganti nama menjadi Balai Pelestarian Cagar Budaya (BPCB) Makassar.
Bangunan memiliki luas keseluruhan 556,5m2 yang terdiri atas 2 lantai. Lantai pertama terbagi menjadi 5 ruang, masing-masing dihubungkan dengan pintu tapal kuda berukuran 2,0x0,6 meter. Jendela keseluruhan berbentuk tapal kuda dengan ukuran 0,7x0,5 meter. Pada lantai dasar maupun lantai 2 menggunakan 2 jenis lantai, yaitu ubin merah bintik putih dan ubin hitam. Lantai 2 bangunan memiliki teras dan selasar. Pintu keseluruhan berjumlah 6 buah.
Comments