Awalnya diperuntukkan sebagai tempat pertukangan dan kemudian digunakan sebagai gudang. Saat ini digunakan sebagai sekretariat Kesultanan Tallo dan galeri zaenal beta.
Bangunan ini terpisah sendiri dengan luas 171 m2 dan terdiri atas tiga lantai. Lantai pertama bangunan terbuat dari ubin teraso berukuran 30x30cm berwarna abu-abu bintik hitam dan memiliki 2 buah pintu berbentuk tapal kuda berukuran 4,5x1,2 meter dengan terali terbuat dari besi. Guna menuju lantai 2 bangunan terdapat 1 buah tangga kayu. Lantai 2 hanya terdiri dari ubin teraso berukuran 20x20 cm, memiliki 1 buah pintu berukuran 1,2x1,4 meter berbentuk persegi panjang, serta 3 buah jendela berukuran 0,9x0,8 meter.
Comments